Prosedur Penahanan Khusus : SCP-002 harus terhubung pada sumber daya listrik yang sesuai setiap saat untuk tetap dalam (apa yang terlihat seperti) mode pengisian. Dalam kasus pemadaman listrik, penghalang darurat antara objek dan fasilitas akan ditutup dan daerah tersebut harus di evakuasi. Setelah daya pada fasilitas diperbaiki, arus dari semburan sinar X dan sinar ultraviolet harus memenuhi ruangan tersebut hingga SCP-002 dapat kembali disambungkan pada sumber daya listrik serta kembali pada mode pengisian. Daerah penahanan harus dijaga pada tekanan udara negatif setiap saat.
Tim yang termasuk minimal dua (2) anggota diwajibkan berada dalam jarak 20 meter dari SCP-002 atau daerah penahanan tersebut. Petugas harus menjaga kontak fisik satu sama lain setiap saat untuk mengkonfirmasi kehadiran orang lain ; karena persepsi bisa menjadi tumpul dan miring karena dipengaruhi oleh kedekatan (jarak) dengan objek.
Tidak ada personil di bawah Level 3 yang diizinkan menangani SCP-002. Persyaratan ini bisa dicabut melalui otorisasi tertulis dari dua (2) petugas tingkat 4. Staf pimpinan yang mengeluarkan surat pernyataan pembebasan tugas harus diawasi oleh sedikitnya lima (5) personil keamanan Level 3 selama wawancara dan diwajibkan menyerahkan pangkat serta izin keamanan mereka sementara. Setelah wawancara, staf pimpinan akan dikawal sejauh minimal lima (5) km dari SCP-002 untuk menjalani tujuh puluh dua (72)—jam karantina dan evaluasi psikologis. Jika dianggap pantas untuk menunaikan kewajibannya oleh staf psikologi, pangkat dan izin keamanan dapat dipulihkan saat karantina berakhir.
Keterangan : SCP-002 menyerupai tumor, sebuah daging yang bertumbuh dengan volume sekitar 60 m3 (atau 2000 ft3). Ada sebuah katup besi yang terbuka di salah satu sisi dan mengarah ke bagian yang lebih dalam, yang tampaknya menyerupai sebuah apartemen murah. Salah satu dinding ruangan memiliki sebuah jendela, walaupun tidak terlihat dari luar. Ruangan berisi perabotan yang, setelah pemeriksaan lebih lanjut, tampaknya terbuat dari tulang yang dipahat, helaian rambut yang dianyam, serta berbagai zat biologis lainnya yang diproduksi oleh tubuh manusia. Semua hal yang diuji sejauh ini menunjukkan urutan DNA yang independen atau terfragmentasi untuk setiap objek di dalam ruangan.
Mengacu pada Laporan Mulhausen [cross-ref:document00_023_603] untuk rincian terkait dengan penemuan benda.
Referensi : Sampai saat ini, subjek telah bertanggung jawab atas hilangnya tujuh personel. Lebih lanjut, subjek dilengkapi dengan dua lampu, sebuah karpet, televisi, radio, sebuah beanbag, tiga buku dalam bahasa yang tidak dikenal, empat mainan anak-anak, dan sebuah pot tanaman kecil. Percobaan dengan berbagai hewan termasuk primata telah gagal untuk memicu respon dari SCP-002. Penggunaan mayat juga gagal menghasilkan efek apapun. Proses yang digunakan oleh subjek untuk mengubah bahan organik menjadi perabot tampaknya hanya difasilitasi oleh manusia hidup.
(gambar sengaja tidak disertakan karena semata-mata hanya untuk menerjemahkan isi, mohon maaf bila ada kesalahan dan untuk hak cipta silahkan menuju SUMBER)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar